Biaya Kuliah STT Migas Balikpapan T.A 2022/2023

Sekolah Tinggi Teknologi Migas Balikpapan atau yang lebih dikenal dengan singkatan STT Migas Balikpapan merupakan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang berfokus pada bidang teknologi minyak dan gas bumi serta energi baru terbarukan. STT Migas Balikpapan berdiri pada tanggal 13 Maret 2003, sesuai dengan SK Mendiknas No. 036/D/0/2003.

Perguran tinggi ini memiliki visi “Menjadi Perguruan Tinggi yang Unggul dibidang Teknologi Minyak dan Gas Bumi serta energi baru terbarukan di Kalimantan pada tahun 2025”. Selain visinya yang luar biasa, STT Migas Balikpapan juga memiliki banyak prestasi, diantaranya pernah meraih peringkat 4 PTS se-Kalimantan, maraih penghargaan Yayasan Terbaik oleh Koordinator Kopertis XI dan menjadi Humas terbaik di bidang website dan media sosial PTS se-Kalimantan.

Biaya Kuliah STT Migas Balikpapan T.A 2022/2023
Biaya Kuliah STT Migas Balikpapan

STT Migas Balikpapan telah terakreditasi B oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi, berdasarkan SK BAN-PT No. 3145/SK/BAN-PT/Akred/PT/IX/2017. Kampus ini terletak di Jalan Transad KM.08 RT.08 No.76 Kel.Karang Joang, Balikpapan.

Ada beberapa jalur pendaftaran untuk masuk ke STT Migas Balikpapan, yaitu:

  • Jalur PBUD (Bebas Tes) yaitu: PBUD Akademik, PBUD Non-Akademik dan PBUD Kerja Sama.
  • Jalur Reguler (Jalur Tes)
  • Jalur Kartu Indonesia Pintar (KIP)
  • Jalur Beasiswa Kurang Mampu
  • Jalur Beasiswa Tahfidz
  • Jalur Mandiri

Bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan di STT Migas Balikpapan, kamu tentunya harus mengetahui terlebih dahulu biaya kuliah di kampus ini, sehingga kamu dapat mempersiapkannya jika kamu sudah lulus nanti.

Biaya Kuliah STT Migas Balikpapan

STT Migas Balikpapan membuka 5 Program Studi yang terdiri dari 2 Jenjang, yaitu Jenjang D3 dan S1. Berikut adalah biaya kuliah STT Migas Balikpapan berdasarkan Program Studi dan Jenjang pendidikannya.

Baca Juga:  Biaya Kuliah Poltekkes Surakarta T.A 2023/2024

1. Prodi D3 Teknik Instrumentasi dan Elektronika Migas

  • Biaya SPP Rp. 5.000.000 Per Semester
  • Biaya Sertifikasi Rp. 7.000.000

2. Prodi D3 Teknik Pengolahan Migas

  • Biaya SPP Rp. 5.000.000 Per Semester
  • Biaya Sertifikasi Rp. 7.000.000

3. S1 Teknik Perminyakan

  • Biaya SPP Rp. 6.000.000 Per Semester
  • Biaya Sertifikasi Rp. 7.000.000

4. S1 Teknik Geologi

  • Biaya SPP Rp. 6.000.000 Per Semester
  • Biaya Sertifikasi Rp. 7.000.000

5. S1 Teknik Industri

  • Biaya SPP Rp. 6.000.000 Per Semester
  • Biaya Sertifikasi Rp. 7.000.000

Keterangan:

  • Free Biaya SKS
  • Free Biaya Praktikum
  • Free Biaya UTS dan UAS

Demikianlah informasi mengenai biaya kuliah STT Migas Balikpapan yang bisa admin bagikan. Jika kamu tertarik untuk melanjutkan pendidikan di kampus ini, kamu bisa langsung berkunjung ke lokasi kampus yang tertera diatas atau kamu juga bisa mengakses website resmi STT Migas Balikpapan http://sttmigas.ac.id/.

Jangan lupa bagikan artikel ini untuk teman-teman kamu yang membutuhkan ya!. Semoga bermanfaat dan terima kasih.